Memilih jas pengantin pria tidak dilakukan secara sembarangan. Hari
pernikahan tentunya akan menjadi momen penting dalam hidup Anda.
Berbagai rangkaian acaranya dan dekorasi akan diciptakan untuk dapat
mewujudkan pernikahan impian.
Mulai dengan warna-warni karangan bunga pada dekorasinya hingga lantunan musik yang mengiringi acara pernikahan tersebut. Tidak lupa, untuk jas pengantin yang akan dikenakan. Pastinya perlu diperhatikan dengan teliti sebelum memilihnya.
Inilah Beberapa Cara Memilih Jas Pengantin Pria
Jas pengantin terbaik memang menjadi hal penting untuk diperhatikan. Berikut ini beberapa hal penting sebelum memilih jas pengantin.
Pertimbangkan Jenis Bahan
Jas untuk pengantin yang dikenakan saat pernikahan, pastinya harus nyaman. Hal ini karena akan dikenakan pada momen penting selama seharian. Sehingga memilih bahan yang tepat menjadi sangat penting. Terdapat beberapa jenis bahan jas yang dapat Anda pertimbangkan.
Untuk pembuatan jas dari bahan wol umumnya memiliki harga lebih mahal, namun kualitasnya tidak perlu Anda ragukan lagi. Selain itu, terdapat bahan wool silk dengan kain bertekstur lembut dan tampak mengkilap. Sehingga akan membuat pengantin pria terlihat lebih elegan.
Tidak hanya itu, terdapat bahan polyester atau high twist juga menjadi pilihan untuk pernikahan. Bahan semi wol ini memiliki harga lebih bersahabat daripada kedua bahan tersebut. Bahkan saat menggunakan jas polyester ini juga lebih nyaman.
Memperhatikan Corak dan Warna
Pemilihan corak dan warna jas tergantung selera masing-masing. Biasanya jas pengantin pria yang paling klasik dengan warna hitam legam polos. Super black tersebut menjadi pilihan karena menjadikan pria terlihat lebih elegan. Untuk jas polos akan tampak lebih formal dan berkelas. Sedangkan bahan garis akan lebih memberi kesan dinamis dan fashionable.
Saat akan memilih warna jas, sebaiknya perlu menyesuaikan dengan warna gaun pengantin. Untuk pemberkatan yang dilakukan saat siang hari, akan lebih baik apabila memilih warna selain hitam. Seperti halnya warna dark grey, coklat, hijau, dan champagne.
Menentukan Ukuran yang Sesuai
Seorang pria akan tampak gagah, apabila menggunakan jas ukuran sesuai tubuhnya. Ukuran jas yang pas adalah setengah dari proporsi tubuhnya secara keseluruhan. Tentunya yang jatuh tepat pada garis pantat. Mengenai panjang lengan, dapat disesuaikan dengan selera masing-masing. Ada pria yang lebih senang memperlihatkan manset di balik jas tersebut. Namun ada juga yang lebih senang dengan tampilan semua tertutup sempurna.
Untuk memilih jas pengantin pria memang perlu diperhatikan dengan teliti. Sehingga saat digunakan pada momen pernikahan akan tampak sempurna.