Kain Drill Untuk Jas Pria - Kain Drill Adalah Kain yang mempunyai kandungan bahan Polyester dan Katun,dilihat dari Proses pemintalan benang terlihat memulir,besar dan miring,selain sangat kuat drill dapat di jadikan aneka fashion baik pria maupun wanita,selain itu hargannya sangat murah
Kain drill merupakan campuran bahan katun dan bahan polyester sehingga dapat menyerap air dengan baik serta memiliki permukaan yang halus. Dari segi desain, kain drill ini memiliki tekstur miring atau diagonal dan memiliki jalinan benang yang kuat. Biasanya kain drill ini digunakan untuk pembuatan seragam kerja seperti instansi pemerintah, BUMN, perusahaan perbankan dan perusahaan lainnya.
Untuk seragam kerja dan pakaian kerja,Blazer Pria, biasanya digunakan kain drill dengan tekstur yang lebih tebal. Sedangkan kain drill yang ringan atau tipis biasanya digunakan untuk bahan pakaian seperti kemeja, jaket safari, blus, dan pakaian olahraga. Penggunaan yang paling umum dari kain drill ini adalah pakaian olahraga dan seragam dalam bentuk khaki. Kain drill cenderung berwarna khaki atau mirip dengan warna debu. Namun, kini kain drill hadir dengan warna yang bervariasi.
Awalnya, kain drill ini digunakan untuk keperluan militer pada perang dunia. Seiring perkembangan zaman, kain drill digunakan untuk pembuatan seragam kerja dan lainnya. Kain drill terdiri dari beberapa jenis berdasarkan campuran serat dan ketebalannya.
Berikut jenis kain drill yang cocok untuk pembuatan seragam dan busana kerja.
- Taipan Drill
- Japan Drill
- Hisoft Drill
- American Drill
Umumnya bahan drill terdiri dari katun dan polyester, hanya berbeda pada ketebalan serat kain dan kelenturan bahan saja. Jenis kain Twist Drill ini memiliki kombinasi bahan polyester yang lebih banyak dari bahan katunnya. Twist drill memiliki serat yang kecil dan warna yang mengkilap, lebih cocok digunakan untuk pembuatan rompi, jas, jaket formal dan blazer. Jenis kain drill ini sangat cocok untuk baju seragam kantoran karena tampilannya yang elegan. - ( textile id )
Nah sekarang anda tahu tentang bahan Drill itu seperti apa,sebaiknnya drill adalah pilihan terahir bagi anda dalam proses pembuatan jas.
Berikut adalah kelebihan dan kekurangan Kain Drill :
Kelebihan
- Bahan atau Kain mudah di dapat
- Harga sangat super murah
- Tersedia aneka Warna
- Sangat awet
- Dapat di jadikan aneka fashion
- Cenderung Panas
- Tidak terlihat Exlusive
- sangat kaku
Tags
Kain dan Bahan